Mewarnai Anime dengan Menggunakan GIMP Image Editor part 1

Pembuatan Sketsa Gambar
  1. Buka aplikasi GIMP-nya.

  2. Kemudian buka gambar sketsa. Untuk sketsa saya menggambar di kertas, dan saya foto & copy ke laptop. (tidak ada scanner di rumah)

  3. Sketsanya saya pakai gambar pikachu.

  1. Langkah selanjutnya adalah membuat garis tepi pada gambar tersebut menggunakan Paths tool. Iconnya seperti ini  
  1. Pada sketsa gambar Pikachu, kita klik pada tepi-tepinya mengikuti gambar (cukup beberapa titik di setiap ujung. Diperhatikan untuk titik akhir dari Paths tool agar tidak bertemu dengan titik awalnya. Hasilnya kurang lebih seperti ini.

  1. Jika selesai, tahap selanjutnya adalah menyesuaikan path sesuai dengan garis tepi gambar dengan cara klik dan drag garis (path) tersebut. Misalnya pada area mata, bisa diperhatikan contoh berikut.
  1. Jika semua telah disesuaikan, kurang lebih hasilnya seperti ini.

  1. Langkah selanjutnya adalah proses mewarnai path tersebut dengan warna hitam. Pilih brush, kemudian pilih ukurannya yang kecil saja (atur scale pada Toolbar Brush) sesuai dengan selera Anda. Disini saya gunakan nilai scale 3.00.
  1. Jangan heran jika path yang kita buat tadi hilang dari lembar kerja karena kita memilih brush. Untuk memunculkannya kembali pilih tab Paths pada Dockable. Terlihat disana ada gambar path. Klik 2x icon layer path tersebut,

  1. Maka akan muncul lagi Path yang kita buat tadi di lembar kerja. Pilih tab Layers pada Dockable. Drag layer Background ke icon Create new Layer atau tekan Shift + (klik icon Create new Layer). Beri nama sketsa.

  1. Masih pada Paths tool, pilih Stroke Path pada window Paths


  1. Pilih Stroke with a paint tool jenisnya pilih PaintBrush. Klik Emulate brush dynamics. Lalu pilih Stroke

Setelah selesai, untuk menghilangkan path, klik saja tool lain. Untuk proses pembuatan sketsa sudah selesai. Langkah selanjutnya adalah tahap pewarnaan.

4 komentar

GMIP image ntu aplikasi atau software kk?

follow back : tryarchung.blogspot.com

ehh sorry harusnya: dailights.blogspot.com

Aplikasi = software

GIMP, aplikasi bersifat open source

weww.. pake Linux..,mantep.. ^^d
pengen nyoba migrasi keLinux jg ni gw Om.


EmoticonEmoticon